1. KoenoKoeni Cafe Gallery
Menu yang disajikan adalah menu jawa dan juga menu western sebagai menu utama.
2. Toko Oen
Merupakan restoran/cafe yang paling tua di kota Semarang. Kenapa begitu? Karena usianya sudah hampir 1 Abad. Berdiri sejak tahun 1936 dan berlokasi di Jalan Pemuda No. 52 Semarang.
Menghadirkan menu masakan Indonesia, makanan Cina, serta makanan Belanda. Banyak wisatawan eropa tang datang kesini untuk bernostalgia menikmati masa lalu di masa modern ini.
Toko Oen dengan interior dan eksterior bangunan yang masih asli dengan langit-langit yang tinggi dan digantungi lampu-lampu antik.
3. Noeris Cafe
Terletak di Jalan Nuri No. 6 Kota Lama Semarang. Kafe ini diisi dengan benda-benda kuno dan antik seperti radio kuno, kamera kuno, aneka poster jaman dahulu yang ditemp[el disetiap dinding di Noeris Cafe. Dengan koleksi barang antiknya mengundang para pengunjung untuk berdatangan ke kafe ini dan berfoto-foto.
4. Retro Cafe
Tempat ini berada persis dibelakang gereja blenduk kota lama Semarang. Kafe ini menawarkan tempat bersantai dengan menghadirkan suasana dan kensep barang-barang antik. Suasana antik dan tempo dulu tersaji saat kita masuk di dalam cafe ini, dengan koleksi barang barang antik dan juga sepeda, sepeda motor antik, jam dinding hingga mesin jahit menghiasi ruangan. Menu yang ditawarkan selain aneka jenis kopi juga menyajikan makanan ringan seperti Roti telur dengan varian keju hingga coklat.
Kenapa cafe-cafe unik tersebut banyak yang mengusung tema jaman dahulu? Karena kota Semarang identik dengan sejarah nya saat jaman belanda dan tempat bersejarah.
ABOUT THE AUTHOR
Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible
0 komentar:
Posting Komentar